Kabut





Tak bisakah seluruh kabut ini diangkat?
Agar si kucing tak lagi terlihat seperti harimau.
Juga aku tidak perlu lagi menerka-nerka
jalan mana yang dapat membebaskanku dari hutan;
atau apakah jalan yang kutempuh berlubang,
atau apakah jalan itu berujung pada jurang yang dalam.



aviamaulidina, bogor 190116.
(art credit to covered-with-mist)

Comments

Popular Posts